BAZNAS Kota Probolinggo Bersama TPQ Al Falah Triwung Kidul Meyantuni Anak Yatim dan Dhuafa Sebanyak 50 Orang dalam Rangka Tahun Baru Islam 1446 H
18/07/2024 | Penulis: Humas Baznas Kota Probolinggo
Nikmat berzakat
Probolinggo, 15 Juli 2024 - Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1446 H, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Probolinggo bersama TPQ Al Falah Triwung Kidul menggelar acara santunan bagi anak yatim dan dhuafa. Acara yang penuh makna ini dihadiri oleh berbagai kalangan masyarakat serta para penerima santunan.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan bantuan dan dukungan kepada anak-anak yatim serta keluarga dhuafa di wilayah Triwung Kidul. Dengan adanya santunan ini, diharapkan dapat meringankan beban mereka dan membawa kebahagiaan di tahun baru Islam yang penuh berkah.
Waka 4 BAZNAS Kota Probolinggo, Wahid, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen BAZNAS untuk selalu hadir dan membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama di momen-momen penting seperti Tahun Baru Islam.Dan apresiasi Kerjasama ini dalam memberikan santunan anak Yatim & dhuafa di TPQ Al Falah Triwung Kidul.
"Semoga bantuan yang kami berikan dapat bermanfaat dan menjadi penyemangat bagi anak-anak yatim dan keluarga dhuafa untuk tetap bersemangat dalam menjalani kehidupan," ujar Wahid.
Acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan keagamaan. Para anak yatim dan dhuafa terlihat antusias dan bahagia menerima santunan serta mengikuti rangkaian acara yang disiapkan oleh panitia & BAZNAS Kota Probolinggo.
TPQ Al Falah Triwung Kidul sebagai salah satu kegiatan pada malam ini dari berbagai kegiatan yang dilaksanakan BAZNAS malam ini. dalam kegiatan ini juga berkomitmen untuk terus mendampingi dan memberikan pendidikan agama yang baik bagi anak-anak yatim di wilayah tersebut.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kepedulian sosial di kalangan masyarakat serta mempererat tali silaturahmi antar sesama. Tahun Baru Islam 1446 H menjadi momentum yang tepat untuk saling berbagi dan memberikan kebahagiaan kepada sesama.
Berita Lainnya
Khitanan Massal dalam Rangka Tahun Baru Islam 1446 H oleh RSUD Mohamad Saleh Bersama BAZNAS Kota Probolinggo
Santunan Anak Yatim sebanyak 40 anak oleh BAZNAS Kota Probolinggo Bersama Majlis Al Karomah dalam Rangka Tahun Baru Islam 1446 H
Santunan Anak Yatim Sebanyak 10 & Dhuafa sebanyak 30 orang oleh BAZNAS Kota Probolinggo Bersama Masjid Darus Salam dalam Rangka Tahun Baru Islam 1446 H
BAZNAS Jawa Timur Salurkan Beasiswa untuk Siswa SMA Sederajat di Kota Probolinggo
Santunan Anak Yatim & Dhuafa oleh BAZNAS Kota Probolinggo bersama Jam'iyah Muslimat Darul Istiqomah dalam Rangka Tahun Baru Islam 1446 H
Santunan Anak Yatim oleh BAZNAS Kota Probolinggo Bersama ISNU Kota Probolinggo dalam Rangka Tahun Baru Islam 1446 H

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
